Kamis, 02 Mei 2013

TERNYATA - System Operasi Samsung Galaxy S4 Rakus Memori

Samsung Galaxy S4

System Operasi Samsung Galaxy S4 Rakus Memori - Samsung selalu menyediakan colokan microSD pada kebanyakan perangkat Androidnya. Samsung Galaxy S4 contoh mudahnya. Samsung Galaxy S4 diiklankan memiliki memori internal 16GB.

Faktanya sisa ruang yang tersedia untuk penyimpanan internal ternyata hanya 8,82GB, hampir setengah dari 16GB.

Ruang tersebut seharusnya dapat digunakan pengguna untuk memasang aplikasi, dan game, namun sistem operasi S4 memakan banyak ruang sehingga hanya tersisa hampir setengahnya yang dapat digunakan untuk pengguna.

Sistem operasinya antara lain: TouchWiz, Samsung Hub, Chat On, dan kini beberapa fitur baru SHealth dan Group Play, memakan lebih banyak tempat dibanding perangkat Samsung yang lain.

Hal ini mungkin akan mengecewakan beberapa penggunanya, karena mereka berharap dapat menyimpan kurang lebih 13GB dalam memori internalnya.

Mengetahui hal ini, seharusnya Samsung mengeluarkan alternatif S4 dengan kapasitas 32GB atau 64GB.

Sebenarnya HTC One, pesaing utama Galaxy S4, juga memiliki system operasi yang memakan banyak tempat, yaitu sebesar 7,14GB, namun lebih baik karena memori internal yang dimilikinya 32GB.

Untungya, Samsung Galaxy S4 didukung dengan colokan microSD yang dapat menampung data hingga 64GB, setidaknya data seperti musik, video dan gambar dapat disimpan pada memori tambahan.

6 komentar:

  1. wah sayang sekali hp bagus minus nya speerti itu ya oms

    BalasHapus
  2. wah, ciptaan Tuhan aja nggak ada yang sempurna, apalagi ciptaan manusia, hehe

    BalasHapus
  3. dibanding HTC..saya lebih memilih samsung :-)

    BalasHapus
  4. Semua pasti memiliki kekurangan dan kelebihan..karena saya pengguna samsung,saya lebih memilih samsung :)

    BalasHapus
  5. katanya s4 processor yang dibenamkan oktacore ya? pasti wusssss

    BalasHapus
  6. Semua ada kelebihan dan kekurangannya ..

    BalasHapus